~when everything seems like it's falling apart, that's when God is putting things together just the way He wants it~ (unknown)
RSS

Saturday, December 31, 2011

2011 : A Year of Mixed Blessings

Gambar diambil dari :
http://www.xemanh.net/the-best-of-kagaia-art


Topic starter : Sabtu, 31 Desember 2011 (10:44 pm)


Huaa.. kenapa yaa belakangan ini kok gua mepets2 mulu nulis postingannya, hahaha.. padahal udah diniatkan dari jauh2 hari tapi yaa githu dhe ngga tau kenapa belakangan ini males bangets ma yang namanya ngeblog, huahahaha :p


Anywayy.. sebelon mood kembali ilang and momen akhir tahun keburu berlalu, mari kita kembali ke kebiasaan gua beberapa tahun terakhir yaitu menyimpulkan kehidupan gua selama setahun dalam sebuah tema besar :)


Tadinya gua udah amat sangat tergoda bangets untuk menobatkan tahun 2011 ini sebagai "The Year of Health Challange", ahahaha, tapii.. ada perkataan temen gua yang menyadarkan gua bahwa heyy.. apa yang terjadi di tahun 2011 ini, baik ke diri gua secara pribadi ataupun ke orang2 di sekeliling gua yang sedikit banyak turut mempengaruhi gua itu ngga semuanya hal yang buruk lhoo, banyak juga kejadian2 yang menyenangkan yang terjadi sepanjang tahun 2011 ini.


Maka dari ituu.. I've decided that my life's theme in 2011 is "The Year of Mixed Blessings".


Awal tahun 2011 dibuka dengan biasa2 aja, ngga ada hal yang istimewa ataupun menonjol sampai menjelang akhir 3 bulan pertama, sesuatu terjadi..


HB nyokap turun sampai ke level 3,5 yang mana menurut dokter yang memeriksa, itu udah dalam taraf yang mengkuatirkan, gua lupa dhe umumnya kalo buat perempuan itu mustinya ada di kisaran berapa. Nyokap lebih memilih untuk dirawat di rumah daripada harus nginap di rumah sakit, jadilah selama sekitar 6-8 hari, ada suster yang menemani karena nyokap harus diinfus and transfer darah sampai 6 kantong sebelon HB-nya kembali normal.


I know that every man's journey will lead to one solo destination, which is death.. tapi tetap saja ketika kematian itu sendiri terasa sedemikian dekat, gua baru merasakan bahwa gua sama sekali belon siap untuk kehilangan nyokap gua. 


Dan Tuhan tahu itu.. karenanya Dia masih memperpanjang waktu kebersamaan kami, yang mana di hari Natal kemaren itu genap 9 bulan waktu 'ekstra' yang telah Tuhan berikan sejak nyokap gua drop di bulan Maret lalu.. 


9 bulan, waktu yang sama sekali belon kerasa cukup, karenanya gua hanya bisa berharap bahwa akan ada banyak tahun lainnya yang akan diberikan Tuhan agar gua masih bisa bersama nyokap lebih lama lagi, karena sampai saat ini gua masih belon bisa membalas segala hal yang telah nyokap lakukan untuk gua dari sejak gua dilahirkan sampai dengan saat ini.


Entah mengapa, dari sejak nyokap sakit itu, gua ngerasa kesehatan gua itu juga ikutan drop, sepanjang tahun ini seriiing bangets gua ngerasa ngga enak badan, rasanya gua ampe ngga inget kapan sih terakhir kali gua ngerasa bener2 sehat, and berulang kali gua ampe memeriksakan diri ke dokter.


Buat mereka yang mengenal gua, pasti pada tahu kalo gua itu lumayan anti ama yang namanya dokter, haha.. jadi kalo ngga kepepet bangets itu males bangets dhe kalo musti ampe ke dokter :p


Tapi kali ini gua ke dokter bukan karena gua ngerasain sakit yang teramat sangat, melainkan lebih karena gua ngerasa ngga enak badan udah terlalu lama, walau ngga jelas juga sih sebenernya sakitnya itu apaan, pastinya sih gua berasa lebih gampang cape githu, apalagi kalo musti nemenin nyokap jalan2, huaa.. rasanya tuh yaa seluruh badan itu lemas and kadang ampe keringet dingin githu padahal nyokap mah anteng2 aja jalan dari ujung ke ujung, haiyyaa..


Gua sempet mikir jangan2 ada satu penyakit yang bersemayam dalam tubuh gua jadi setelah mempertimbangkan panjaaang lebarr, akhirnya gua memutuskan untuk memeriksakan diri di dokter rumah sakit, sebelonnya khan ke dokternya itu yang di klinik depan rumah, dokter umum githu sementara yang di rumah sakit itu dokter spesialis karena ada satu hal yang gua curigai yang paling bermasalah di tubuh gua.


Emang Tuhan itu sayang ma gua and Dia tahu gua bukan tipe yang kuat menderita penyakit tipe 'berat' karenanya dokter yang meriksa bilang kalo gua baik2 ajaa, yeaahh..


Lucunyaa.. sejak dibilang ngga ada 'penyakit' di area yang gua periksa itu, perlahan tapi pasti gua ngerasa lebih fit, kalo jalan ama nyokap juga ngga gampang cape walau jarak tempuhnya masih sama, hahaha..


Tahun 2011 ini masih merupakan tahun yang bergejolak sehubungan dengan relasi gua dengan beberapa orang tertentu yang mana dinamika hubungan antara gua and orang tersebut ngga bisa berada di titik yang stagnan dalam artian baik2 saja tanpa terlalu banyak riak, coz gelombangnya itu masih suka naik turun, kadang2 cuman pelan menyenggol sehingga gua bisa menikmati belaian debur ombak tapi ngga jarang terjangannya itu lumayan dahsyat hingga bikin gua megap2 sampai tuh air serasa mau menenggelamkan gua.


Tahun 2011 ini juga tahun sebuah keputusan besar and berat buat one of my siblings yang untuk sementara waktu seakan dipaksa untuk menerima sebuah 'kenyataan' yang rasanya ngga manis. 


Seperti yang menjadi tema hidup gua di tahun 2011 ini, maka kejadian yang gua alami ngga melulu hal2 yang ngga mengenakkan karena ada beberapa kejadian yang menyenangkan yang terjadi di tahun 2011 ini :D


Salah satunyaa.. kumcer "24, Senarai Kisah Dari Kampung Fiksi" yang berisikan 24 cerpen yang ditulis oleh teman2 dari Kampung Fiksi telah diterbitkan, yeaahh.. sehingga impian untuk mempunyai buku 'sendiri' udah setengah tercapai.


Kenapa setengah? Karena rasanyaa.. ngga afdol kalo belon punya buku yang hanya memuat nama gua di sampulnya, ahahahaha :p


Di samping itu, menjelang akhir Oktober 2011, ada berita yang membahagiakan yang walau untuk merayakannya masih harus menunggu 2 tahun ke depan, tetap saja berita itu ibarat secercah cahaya di tengah kegelapan, hahaha.. ibarat pintu yang selama ini tertutup sudah mulai dibuka kuncinya dan setengah membuka, yang harus gua lakukan selanjutnya adalah mendorong pintu tersebut hingga benar2 terbuka sepenuhnya.


Terima kasih ya, Tuhan, waktuMu itu memang selalu yang paling 'pas', Engkau memberikan harapan di tengah ketidakpastian ;)


Dan di awal bulan Desember, lagi2 ada cahaya berikutnya yang ikut menyelinap masuk, walau dibaluti oleh yang namanya penolakan, tetap saja gua malah merasa senang and ngga terlalu merasakan 'sakit' seperti sebelonnya, hahaha.. semoga di tahun 2012 nanti, cahaya itu benar2 bersinar terang, amin!


Selain hal2 di atas, gua pikir yang juga harus gua syukuri adalah keberadaan teman2 gua yang selalu setia ada di sisi gua.. mereka yang telah mengenal gua and berjalan bersama selama sekian belas tahun.


Gua ngga berani mengklaim bahwa hubungan antara gua dan mereka itu selalu mulus2 saja karena ngga demikian adanya, sesekali ada naik turunnya.. and komunikasi pun kadang terhambat tapi itu ngga menjadi halangan bagi kami untuk tetap menjalin tali persahabatan itu agar tidak putus di tengah jalan.


And ngga lupa, sepanjang tahun 2011 ini gua juga menjalin pertemanan baru dengan beberapa Postcrosser yang bermula dari direct swaps, haha.. 


2011.. in less than one hour, like it or not, I have to say goodbye to you.. thank you for all the ups and downs I've been through for the whole 365 days, some of them weren't easy to live by but all the same I'm still grateful that I've left them all behind, ahahaha :p


2012.. I will embrace you with all my heart, please be kind to me for I've been having some rough time over the past years.. so I hope you won't take the same path as your previous siblings and dare to take the road less travelled to work your year harmoniously with me ;)


I'm looking forward for many nice surprises along the way, so let's enjoy the very last minutes of 2011 together before welcoming January 1 as a start of new days in 2012 :D


*wondering what will be the theme of my life in 2012, hmm..*


Topic ended : Sabtu, 31 Desember 2011 (11:28 pm)


-Indah-

0 raindrops:

Post a Comment

thank you for coming and reading.. would love to hear your thoughts on the related post ;)