~when everything seems like it's falling apart, that's when God is putting things together just the way He wants it~ (unknown)
RSS

Wednesday, June 26, 2013

cod : di antara harmonisasi dan 'kekacauan'


picture is taken from :
own collection of photos


rabu 26/6 (12:09 am)

ada 2 gereja yang sering gua datangi di hari minggu lebih sering dari gereja2 lainnya yang ada di jakarta.

gereja pertama adalah gereja dekat rumah, tempat gua beribadah selama 1-2 tahun terakhir sementara gereja lainnya adalah gereja nyokap yang juga gereja tempat dulu gua bersekolah minggu.

ada perbedaan yang lumayan mencolok dari kedua gereja tersebut. gereja deket rumah itu lebih luas, lebih megah dan lebih terorganisir dengan baik. bukan hal yang mengherankan sebenarnya mengingat gereja ini adalah bagian dari salah satu organisasi gereja terbesar, mungkin di indonesia. sementara gereja nyokap itu lebih seperti gereja keluarga, dalam artian banyak jemaat setia yang keturunannya siliy berganti memenuhi bangku2 gereja, perkembangan jemaat dari segi kuantitas itu tidak terlalu mencolok.

biasanya gua ke gereja nyokap itu lebih buat nemenin nyokap yang lagi kurang enak badan karena secara pribadi, gua merasa lebih sreg ama gereja dekat rumah.

salah satu kelebihan dari gereja dekat rumah, selain pendeta yang lebih beragam dan rata2 khotbahnya bagus, ga bisa dipungkiri tim musik dan penyanyi2 mereka itu lebih profesional dan terlatih dengan baik sehingga ketika membawakan lagu puji2an, terciptalah suatu harmonisasi sempurna antara tim pemusik dan tim puji2an.

hal yang mana amat jauh berbeda keadaannya dengan di gereja nyokap yang mana terkadang tuh ya antara yang nyanyi ama yang main alat musik serasa lagi adu kencang, seolah berlomba menonjolkan diri untuk menunjukkan siapa yang lebih hebat.

namun anehnyaa.. beberapa waktu terakhir gua ke gereja nyokap, sesuatu mulai berubah. 

bukan, bukan.. mereka masih saja tetap menyanyikan lagu dengan cara yang sama, berebut ingin jadi yang lebih didengar.. hanya saja cara gua memandangnya yang mulai sedikit bergeser.

amatlah mudah untuk menyukai worshippers and music team di gereja  dekat rumah karena kemampuan mereka memang di atas rata2 dan masing2 mampu menekan ego demi terciptanya sebuah harmoni ketika menaikkan lagu2 pujian, ditambah lagi dengan sound system yang bagus dan pencahayaan yang serasa sedang ada dalam acara konser musik pula! sungguh mudah untuk jatuh cinta pada tim ini.

but somewhat.. di gereja nyokap, di tengah segala 'kekacauan', i somehow can feel that everything's in the right place..

gua masih susah untuk menemukan kata2 yang bisa dengan tepat menggambarkan perasaan gua tapi gua tetap memutuskan untuk menuliskannya terlebih dulu sebelum terlupa karena gua ngerasa ada pesan penting yang perlu gua tangkap hanya saja gua belum bisa menerjemahkannya dengan 'pas'.

anywayy.. ada kejadian lain di gereja nyokap yang juga bikin gua tercenung. pada awal2 bulan juni ini, gua sempat mengikuti salah satu kebaktian kaum wanita yang diperuntukkan untuk kaum usia emas. dari namanya aja, udah kebayang donks isinya itu ibu2 umur berapaan :))

dan ada satu waktu di mana ibu2 ini menyanyikan sebuah lagu, dan hebatnyaa.. mereka semua kompak menyanyikannya dengan irama yang lebih lambat dari seharusnya sehingga pemain keyboard sebagai satu2nya pemain musik yang bertugas di sore hari itu mau ga mau terpaksa memelankan permainannya dan mengikuti irama para ibu2 yang walau tidak mengerti nada namun tetap bersemangat menyanyi.

mau ga mau gua pun tersenyum.. karena gua merasa menemukan sebuah harmoni di tengah 'kekacauan' versi orang dunia.

lumayan lama setelahnya gua merenung.. kalau memang Tuhan itu hanya berkenan pada mereka yang bersuara emas, maka pastinya tidak akan ada orang yang bersuara sumbang di dunia ini.

namun fakta bahwa ada juga orang bersuara fals dan kalau nyanyi itu ga bisa mengikuti irama musik, menunjukkan bahwa 'standar' Tuhan itu berbeda dengan standar manusia.

ketika manusia hanya fokus dengan aoa yang didengar telinga mereka dan merasa terganggu dengan suara2 ga merdu di sekitarnya, apa yang Tuhan lihat itu jauh melebihi apa yang bisa didengar telinga manusia.

boleh saja suara yang keluar dari mulut itu selalu melenceng dari nada yang dimainkan para pemusik, tapi ketika ia menyanyikannya dengan hati yang sungguh2 mencari, memuji serta mengucap syukur atas segala kebaikan Tuhan dalam hidupnya, maka gua percaya bahwa Tuhan berkenan atas pujian yang dipanjatkan orang itu.

menciptakan ataupun menemukan sebuah harmoni di tengah kekacauan, gua pikir itu butuh usaha lebih keras dan kesungguhan hati untuk tidak mudah menyerah karena ngga gampang boo!

baiklah, gua akhiri sampai di sini dulu aja karena udah malam daann.. seperti yang gua bilang di atas, gua masih belum mendapatkan pemahaman yang utuh akan hal ini, haha, sehingga bingung juga mau nulis apaan lagii :p

rabu 26/6 (12:51 am)

Thursday, June 20, 2013

betapa susah melepaskan 'hak' demi orang lain


picture is taken from :
http://ohmycavalier.bigcartel.com/product/box-of-assorted-poscards-spring


kamis 20/6 (11:52 am)

dari tadi bingung mau nulis postingan ini di blog yang mana, makluumm.. gua khan punya banyak (sekali) blog, ahahahahahaha :p sempet mikir mau posting di blog semi private, lalu ganti ke blog postcard sebelum akhirnya memutuskan untuk menuliskannya di blog ini aja dhe, kasian si my30s ini udah ga diisi sesering dulu :p

anywayy.. postingan blog ini asal muasalnya itu bermula dari tadi pagi pas request alamat di postcrossing dan gua mendapatkan amerika sebagai negara tujuan pengiriman postcard. sepintas baca profile-nya postcrosser yang akan gua kirimi kartu pos itu, rada terharu karena dia menyinggung2 tentang nyokapnya yang akan berulang tahun ke-91 di bulan juli nanti dan dia ingin memberikan kejutan berupa kartu pos untuk ultah nyokapnya itu.

tapii.. ketika dibaca dengan seksama, ada kalimat di profile-nya yang lumayan kerasa 'mengganggu' buat gua, yaitu kalimat yang ini nih..

If you would like to send a second card directly to her

udah liat khan yang gua bold di atas ituu.. a 2nd card boo! yang artinyaa.. kartu kedua, atau kartu ekstraa, huahahahahaha :))

mau ngga mau hal ini bikin gua jadi mikir.. and tercenung..

emang yaa.. seringkali kita merasa ngga rela untuk melepaskan 'hak' kita demi orang lain, padahal tuh kartu khan buat nyokapnya sendiri githu lhoo.. itu aja masih berasa ngga rela.

kalau alasannya ribets ngirim langsung ke nyokapnya karena khan dia musti register kartu yang diterima, well.. bisa aja khan dia tetap minta pengirim menyertakan id lalu nanti pas nyokapnya terima yaa nyokapnya ngabarin id-nya, hahaha.. emang repot sihh.. atauu, yang lebih gampang ituu.. kartu2 tetap dikirimkan ke alamat postcrosser ini tapi nama penerimanya ya nama nyokapnya, gua rasa nyokapnya ngga akan terlalu masalah juga soal alamat, malah bagusnya khan jadi si anak bisa ngumpulin kartu2 ucapan ulang tahun yang diterimanya lalu membundelnya jadi satu dan diserahkan ke nyokapnya tepat di hari ulang tahunnya ;) sementara kartu2 yang datang setelah ulang tahun yaa, anggap saja itu sebagai perpanjangan perayaan ulang tahun :D

makanya kadang di grup postcard itu gua suka ngadain forwarded giveaway yang mana pemenangnya itu ngga akan menerima hadiah (bisa berupa kartu pos ataupun paket) karena orang yang disebutkan dalam jawabannya lah yang akan menerima hadiahnyaa.. and somewhat gua perhatiin yaa, untuk 'twisted' giveaway macam gini tuh peminatnya lebih dikits, huahahahahaha :))

padahal yaa.. besides their time and thoughts dalam menjawab pertanyaan yang gua berikan, they really have nothing to lose.. tapi tetap, terkadang kalau we get nothing for ourselves, seringkali merasa malas untuk melakukan sesuatu ya :) padahal menyenangkan orang lain itu bukannya bikin perasaan kita jadi senang juga yaa? ;)

kamis 20/6 (12:14 pm)

cod : antara kornet, kesabaran dan 'kesenangan' menyusahkan diri sendiri

kamis 20/6 (5:42 am)

apakah kamu termasuk orang yang sabar? ada satu tes sederhana untuk menguji sejauh mana batas kesadaran kamu.

yamg diperlukan hanyalah sekaleng kornet, iya, kornet, hanya saja tes-nya kali bukanlah tentang bagaimana cara paling efektif membuka kaleng kornet, hahahaha :p di samping kornet, diperlukan juga sebuah penggorengan, bukan penggorengan biasa pastinya melainkan penggorengan yang lapisan anti lengketnya udah ilang tergerus keganasan sabut metalik yang mustinya sih hanya digunakan untuk menyikat pantat panci!

nah, kalau udah punua kornet dan penggorengan yang dimaksud, raijlah minyak goreng lalu kucurkan ke dalam penggorengan tersebut dan bukalah kaleng kornet dan masukkan isinya lalu goreng goreng masak masak tumis tumis, bimolii *upss* kok jadi promo minyak goreng, hahahahaha :))

naahh.. ketika kornet udah dimasukkan inilah maka ujian kesabaran pun resmi dimulai *eng ing eenngg* jangan lupa mengaduk2 tuh kornet pakai sendok sayur sayaa, jangan langsung mencelupkan tangan kalian ke dalam penggorengan, emangnya mau dimasak juga! hahahahaha :p

perlu dicataaatt bahwa penggorengannya itu udah ga ada lapisan anti lengketnya lho yaa yang berarti jauuuhh lebih besar kemungkinan kornet yang sedang digoreng itu akan menempel (lekat) di dasar dan dibutuhkan usaha serta tenga ekstra untuk mengaduk2nya agar kematangannya merata.

coba lakukan kegiatan di atas setiap hari selama minimal sepuluh hari dhe dan perhatikan reaksi kalian selama menggoreng tuh kornet.

kalau kalian berhasil melewati sepuluh hari yang berharga itu tanpa sekalipun merasa sebal, kesal ataupun mengomel2 ga jelas melihat dari sekaleng kornet yang digoreng, setengah darinya itu terpaksa ditinggalkan di penggorengan karena melekat erat seakan tak mau dipisahkan!

naahh.. kalau kalian berhasil tetap tersenyum selama dan setelah menggoreng tuh kornet, maka ijinkan gua untuk mengucapkan selamaaatt, tampaknya kalian itu memang termasuk golongan orang langka di dunia ini dengan stok kesabaran yang melimpah *mengusap airmata dengan tisu saking terharunya*

karenaa.. gua sih ga sesabar itu, huahahahahaha :))

tapi baru pagi ini gua mendapatkan 'pencerahan' dan sentilan betapa mungkin tanpa disadari gua itu kinda 'enjoy' menyusahkan diri sendiri :p

lhoo.. kenapa dibilang githu? karena ya boo.. kalau memang menggoreng kornet itu adalah bagian rutin harian yang ga bisa dihapuskan dari daftar aktivitas di pagi hari maka sudah sewajarnya kalau gua bergegas ke supermarket terdekat dan menyambangi bagian peralatan dapur lalu mencari sebuah penggorengan baru, tentu saja dengan lapisan anti lengket yang masih melapisi sempurna dasar penggorengan!

sebuah tindakan sederhana dan amat sangat mungkin dilakukan yang efeknya itu luar biasa karena gua dapat mengawali hari gua tanpa membiarkan sukacita gua dirampok oleh sekaleng kornet yang ironisnya harganya itu hanya sekitar 10 ribu untuk sekaleng kecilnya.

dan ini bikin gua lumayan tercenung di pagi hari.. karena menggoreng kornet itu hanyalah contoh kecil untuk bisa melihat gambaran yang lebih besar dalam setiap bagian dalam kehidupan kita.

memang benar dalam menjalani hidup ini amat mungkin kita akan diperhadapkan dengan banyak hal menyebalkan yang bikin kita pengen berteriak, marah2 dan merasa diperlakukan tidak adil padahal heyy.. we really can't stop them from coming our wayy.. for the most part where we can fix things right seperti halnya membeli penggorengan baru supaya acara menggoreng kornet tetap menyenangkan, bersegeralah melakukannya.. tapi untuk hal2 lain di luar kuasa kita, belajarlah untuk mengendalikan reaksi kita.

karena if we stop for a moment and 'analyze' our lifes, mungkin kita akan meringis dan menyeringai menyadari peran kita (yang ga pernah kita sadari kapan mulai terlibatnya) dalam menjadikan hari2 kita tidak lagi diisi dan dipenuhi dengan sukacita!

so, the choice is always, always yours ;)

menarik yaa betapa sekaleng kornet bisa mengajarkan banyak hal, hahahaha.. makanya jangan lupa next time ke supermarket, jangan lupa membeli sekaleng kornet, hahahaha :))

kamis 20/6 (6:40 am)

-Indah-

Wednesday, June 19, 2013

celoteh clara : (hati2 jangan sampai) kecele

rabu 19/6 (9:05 pm)

beberapa hari lalu gua mendapatkan sms dari provider handphone yang gua pakai, dibilang ada paket kuota baru yang pastinya kapasitasnya lebih besar donks aww dibanding promo paket lama mereka.

penuh semangat gua pun mengecek ke nomor yang dimaksud dan ternganga karena dengan jumlah uang yang sama dengan paket lama, kali ini tuh dapat kuota internetnya 12 kali lipat boo!

yang lama tuh dengan 25 ribu hanya dapat kuota 500 mb sementara paket baru mereka tuh 6 gb!! huaaa.. aslii bikin ngiler bangets, terlebih paket ekstra mereka tuh penawarannya masiu tetap sama jadi nih paket kuota bener2 harta karun bangets dhe :))

penuh semangat, gua pun mengisi pulsa via atm and bersiap mendaftarkan paket kuota baru walau deadline paket gua sih baru berakhir di awal juli tapi kuotanya udah abis buat ngegame, huahahahahaha :p

and.. gua pun.. kecewaaa..

karena ternyataaa.. dari 6 gb yang digembar gemborkan ituu.. yang bisa dipakai all the time itu 'cuma' 600 mb sementara 5,4 gb-nya itu adalah 'bonus' dengan jam pemakaian terbatas, mulai dari jam 12 tengah malam teng sampai dengan jam 9 pagi.

well, sebenernya mereka ga bisa dibilang bohong juga sih karena totalnya memang tetap 6 gb, hanya sajaa.. gua merasa kecele, serasa ngeliat iklan2 bombastis di surat kabar ataupun di mal2 yang menjanjikan ini itu dan diskon fantastis tapii.. ada tanda bintang keciiiill bangets yang ketika ditanyakan dengan seksama mengenai syarat dan ketentuannya, dijamin bisa merenggut cengiran dari wajah tetangga *lhoo?!* :p

well, ini pelajaran juga sihh.. jangan mudah tergiur penawaran yang kesannya menariikk bangets tapii.. tenangkan diri dulu lalu pelajari baik2 sebelum memutuskan untuk membelinya, otree? ;)

sekian dan terima kasih :))

rabu 19/6 (9:30 pm)

Wednesday, June 12, 2013

sunday messages : kasih Tuhan

"Kasih Tuhan"

Engkaulah jalan yang sempurna
JanjiMu murni bagai emas perak
Perisai perlindungan
Keselamatanku

Engkaulah jalan kebenaran
Dalam kasihMu ada kehidupan
Penolong yang setia
Di dalam kesesakan

Bahaikan langit yang membentang
Begitu luas kasih Tuhan
Tiada terhitung pertolonganMu
Dalam hidupku
Bagaikan dalamnya samudera
Begitu dalam kasih Tuhan
Tiada terhitung
KesetiaanMu

~.*.~

rabu 12/6 (4:02 pm)

Monday, June 3, 2013

sunday messages : hidupmu berharga bagi Tuhan

picture is taken from :
own photos


senin 3/6 (7:18 pm)

beberapa waktu terakhir gua melakukan apa yang dinamakan 'terapi lagu rohani' yang dianjurkan oleh pendeta gua.. dia bilang sebelum tidur, putarlah lagu2 rohani biar selama kita tertidur roh kita tetap menjalin komunikasi dengan lagu2 yang kebanyakan liriknya itu diambil dari ayat2 di Alkitab. ini cara agar roh kita yang 'terluka' agar masuk ke dalam proses pemulihan.

berhubung gua pikir ini saran yang ngga 'menyesatkan', why not give it a go? :D jadilah ketika ke mal, gua hunting ke toko lagu rohani, berhubung udah lamaa bangets ngga nyari2 lagu rohani dalam bentuk kepingan cd, jadi buat gua sih ngga masalah walaupun lagu yang gua beli itu mungkin adalah produksi lama.

pas iseng meminta rekomendasi dari si mbak yang jaga, gua bilang ke dia gua minta lagu2 yang slow, and dia memperkenalkan gua dengan album "60 menit saat teduh" yang kebanyakan penyanyinya itu adalah gloria trio. setelah mendengarkan dan merasa cocok, gua kembali lagi ke toko lagu rohani itu dan membeli edisi lainnya dari "60 menit saat teduh" yang keseluruhannya ada 9 seri, dan ketika mendengarkan volume ke-7 ini di lagu "hidupmu berharga bagi Tuhan", somehow.. gua tertegun.. dan serasa ingin menangis pas mendengarnya.

berikut akan gua ketikkan dulu lirik lagunya..

~.*.~

"hidupmu berharga bagi Tuhan"
ciptaan : hendro suseno
penyanyi : gloria trio
album : 60 menit saat teduh volume 7

hidupmu berharga bagi Tuhan
tiada yang tak berkenan di hadapanNya
Dia ciptakan kau s'turut gambarNya
sungguh terlalu indah kau bagi Dia

Dia berikan kasihNya bagi kita
Dia t'lah relakan segala-galanya
Dia disalib tuk tebus dosa kita
karna hidupmu sangatlah berharga

buluh yang terkulai takkan dipatahkanNya
Dia kan jadikan indah sungguh lebih berharga
sumbu yang telah pudar takkan dipadamkanNya
Dia kan jadikan terang untuk kemuliaanNya

~.*.~

sejak pertama dengar, gua sampai bolak balik nanya ke nyokap, 'buluh' itu artinya apaan sih, hahaha.. walau masih juga belum nyantol karena gua masih suka lupa antara itu artinya rotan atau bambu :p dan ini ternyata dari ayat Alkitab.

ngga tau kenapa.. dari sejak pertama mendengar lagu ini, gua somewhat merasa.. terharu dan tercekat.. lagu ini seakan mengingatkan bahwa hidup dan diri kita itu berharga di mataNya.. apapun kondisi yang sedang kita alami.. jangan pernah berpikir bahwa kita ini ngga berharga.. walau itu bukan artinya kita terus hidup berkubang dalam perbuatan dosa yang kita lakukan over and over again lho yaa.. tapi sekelam apapun hidup yang kita jalani, Tuhan akan memberi pengampunan ketika kita meminta sungguh2 kepadaNya dan kembali hidup di jalan yang benar.

buluh yang terkulai takkan dipatahkanNya
Dia kan jadikan indah sungguh lebih berharga

terima kasih buat hendro suseno yang telah menciptakan lagu ini.. dan terima kasih, Tuhan, atas kasih setiaMu di sepanjang hidup kami.. 
senin 3/6 (7:39 pm)