~when everything seems like it's falling apart, that's when God is putting things together just the way He wants it~ (unknown)
RSS

Monday, December 20, 2010

CoD : Ketika Tuhan Yang Menggerakkan..

 Gambar diambil dari :
http://www.chgs.umn.edu/museum/responses/bak/chess.html


Topic starter : Senin, 20 Desember 2010 (9:38 pm)

Gua lupa gua pernah dengar hal berikut ini dari mana yaa..

Tapi kurang lebih dibilang ginii..

"Tuhan itu tidak pernah berhutang.. jadi ketika kita berbuat baik pada orang lain, Tuhan pasti akan membalasnya."

Somehow.. gua kok kurang sreg yaa ama kalimat ituu.. kesannya tuh yaa kita berbuat baik ama orang lain itu jadi terkesan pamrih and mengharapkan balasan githu, huehehee.. apa kabar dengan yang namanya ketulusan? :p

Tapi berulang kali gua melihat betapa Tuhan memang memberikan sesuatu ketika kita melepaskan sesuatu, kadang tuh "balasan"-nya cepaat bangets, kadang yaa kerasa lama juga sih.

And ketika Tuhan yang menggerakkan hati seseorang, tidak akan ada yang mampu menahannya walau dalam pikiran manusia, ngga mungkin bangets dhe tuh orang bakal berbuat seperti itu, namun ternyata Tuhan mampu menggerakkan hati yang sekeras apapun untuk melakukan seperti yang diinginkanNya.

Dan akhirnya gua kembali menyadari betapa gua seringkali itu terpaku pada "kemasan" luar sehingga seringkali gua ngga menyadari tentang berkat yang Tuhan berikan itu datangnya dalam bentuk lain dari "paket" yang gua harapkan, ahahaha...

Pada akhirnya gua berkesimpulan bahwa melepaskan sesuatu, terutama sesuatu yang memang penting and berharga buat elo itu membutuhkan pengorbanan.. tapii.. memang benar bahwa apa yang elo tabur itu yang akan elo tuai, one way or the other.. all things will come back to you again ;)

Tuhan, terima kasih atas berkatMu menjelang akhir tahun ini.

Topic ended : Senin, 20 Desember 2010 (9:47 pm)

-Indah-

0 raindrops:

Post a Comment

thank you for coming and reading.. would love to hear your thoughts on the related post ;)