~when everything seems like it's falling apart, that's when God is putting things together just the way He wants it~ (unknown)
RSS

Friday, October 29, 2010

Sunday Messages : Yesus Katakan

 Gambar diambil dari :
http://finkorswim.com/wp-content/uploads/2009/12/heart_candles-7047.jpg


Topic starter : Jumat, 29 Oktober 2010 (5:05 am)

Dari sejak sekitar 2 hari yang lalu, ada sebuah lagu yang selalu terngiang2 di benak gua.. tapi sayangnya gua cuman tau sepenggal doank dari lirik lagunya, ahahaha.. saatnya menggunakan Google untuk mencari potongan puzzle sisanyaa :p

Lhaa kok.. udah gua cari2 di Google tapi kaga nemu lanjutannya, huhuhu.. jadi gua posting bagian yang gua inget aja dhe yaa..
~.*.~

Yesus katakan
Kamu haruslah
Jadi seperti lilin
Yang bersinar terang

~.*.~

Lucunya yaa.. dalam benak gua itu yang terngiang2 adalah suara nyokap gua yang menyanyikan tuh lagu! Gua sampe nanya ke nyokap apa baru2 ini nyokap menyanyikan lagu itu ketika gua sedang tertidur tapi menurut nyokap sih ngga, ahahaha.. jadi kenapa nih lagu tiba2 nyelonong masuk yaa?

Hmm.. coba diperhatikan lagi liriknyaa..

"Yesus katakan kamu haruslah jadi seperti lilin yang bersinar terang.."

Mungkin itu pesannya.. untuk menjadi lilin yang bersinar terang.

A candle shines ever so brightly in the dark daripada di bawah siraman cahaya mentari.. jadi mungkin pesannya adalahh.. even in times of troubles, don't ever let your light burn off completely..

Hmm.. jadi teringat akan pesan yang gua dapatkan di awal tahun 2008, "No matter how small your own light is, you got to keep it alive and never let anyone take it away from you!"

Somehow I believe bahwa kita semua itu mempunyai cahaya di dalam hati kita yang akan menuntun kita ke arah kebenaran.. terkadang cahaya itu hanya kecil dan redup tapi kita harus tetap menjaganya supaya tekanan dari luar itu ngga mematikan cahaya itu dalam diri kita, karena untuk menyalakannya kembali apabila telah sama sekali lenyap itu jauuuh lebih susah dibanding mengobarkannya ketika sedang meredup..

Masih belon terlalu ngerti sepenuhnya juga sih apa maksudnya tapi gua setuju ama part yang mana kita harus menjaga nyala 'api' itu dalam hati kita and ngga membiarkan orang lain memadamkannya!

Lilin.. sepertinya ada quotes yang berkaitan dengan lilin tapi apa yaa? Kenapa pada saat dibutuhkan ngga bisa diingat, ahahaa.. oh iya ada Google tapi males aahh.. jadi kita sudahi dulu aja sampai di sini yaa, hihihi..

Topic ended : Jumat, 29 Oktober 2010 (5:36 am)

-Indah-
a wonderer soul

0 raindrops:

Post a Comment

thank you for coming and reading.. would love to hear your thoughts on the related post ;)